Apakah Bisa Service Motor Honda Bukan Ditempat Pembeliannya

hai semua, di antara kalian pasti sudah sangat faham, jika kita membeli sepeda motor, apa itu motor honda, yamaha, suzuki, kawasaki, atau yang lainnya pasti nanti kita akan mendapatkan jasa service gratis untuk sepeda motor baru kita, itu spesial pelayanan dari produsen kepada konsumen, dan juga untuk memastikan jika sepeda motor yang kita beli dalam keadaan yg baik.
lalu bagaimana jika seandainya, kita mau service gratis di tempat yg bukan tempat kita membeli sepeda motor tersebut, ngerti maksudnya kan?
jadi gini, misalkan rumah saya itu di kota sumedang, lalu saya membeli motor honda CBR250R di sumedang, setelah STNK sama platnomer nya keluar, saya langsung bawa ke tempat saya bekerja, misalkan saya kerja di jakarta, nah kalo seandai nya waktu saya mau service, terus kebetulan tanggal nya hampir hangus atau mau melewati batas maksimal, sedangkan saya masih di jakarta, apa bisa saya service di jakarta? padahal saya membeli nya di kota sumedang, sebenernya ini pertanyaan yg bisa di jawab dengan logika, namanya bengkel resmi, pasti nasional, mau kita beli di daerah manapun juga, pasti kita bisa claim service gratis di manapun juga, yg pasti masih masuk ke dalam NKRI,,xixixiixi
Okay langsung saja, jawabanya memang sangat bisa, jadi claim service gratis itu sifatnya nasional, selama yg kita datangi bengkel resmi dari sepeda motor yang kita beli, dan juga tanggalnya tidak melewati batas tanggal yg sudah di tentukan dalam buku service.
Kita bisa cek sendiri di buku service nya, untuk motor Honda biasanya :
  • Service pertama (KPB1) jangan lewat 2 bulan dari tanggal pembelian.
  • Service ke 2 (KPB2) jangan lewat 4 bulan dari tanggal pembelian.
  • Service ke 3 (KPB3) jangan lewat 8 bulan dari tanggal pembelian.
  • Service yg ke 4 (KPB4)  jangan lewat 12 bulan dari tanggal pembelian.
 Untuk jarak tempuhnya juga sebenernya ada batas maksimal nya, cuman biasanya dari pihak bengkel dapat membantu jika jarak tempuh nya terlewati, misalkan saya claim service pertama, jarak tempuhnya 2200KM, sedangkan batas maksimal untuk service pertama itu jangan lewat 2 bulan dari tanggal pembelian, atau jangan lewat 2000KM, tanggal nya belum terlewat, namun jarak tempuhnya sudah terlewati, apakah bisa? jawabanya tidak bisa, namun pihak bengkel pasti bisa membantu untuk jarak tempuh yg terlewati. Tapi ingat bila kasus nya terbalik, seandainya jarak tempuh belum terlewati, namun tanggal batas maksimalnya sudah terlewati, apakah masih bisa claim service gratis? jawabannya jelas tidak bisa, karna sudah melewati batas maksimal, dan juga pihak bengkel tidak bisa membantu untuk masalah yg seperti ini, kenapa?, karna pihak bengkel melakukan claim ke pusat juga pada tanggal saat itu juga, sedangkan tanggal saat itu pihak dari pusat pasti akan menolak claim service gratis tersebut yg sudah melewati batas maksimalnya.
Namun pihak bengkel memberikan alternatif lain, jika service pertama hangus, kita masih bisa claim service gratis yg ke 2, ke 3, atau yg ke 4, yg pasti kita lihat tanggal nya saja, bila tanggalnya sudah lewat 1 tahun dari tanggal pembelian, itu artinya claim service gratis sudah hangus semua walau masih ada kupon service gratisnya, namun jika misalkan ada kupon service gratis yg belum hangus, itu artinya claim service gratis masih bisa di lakukan, tinggal kita liat dari kupon dan tanggal nya saja.

Okay cukup sampai disini dulu penjelasan saya tentang claim service gratis untuk sepeda motor, semoga informasi ini bisa bermanfaat, silahkan berkomentar di bawah untuk yg belum jelas, atau jika ada yg mau berbagi silahkan, saya mohon maaf jika ada kesalahan dalam penulisan, dan terimakasih.
Share:

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Postingan Populer

ANDROID & INTERNET

Games & Multimedia