Tips Melacak Hp Android Yang Hilang


Semua pasti sudah tahu apa itu Hp android, nah di sini saya mau berbagi bagaimana jika hp android kesayangan kita hilang, pasti panik kan? okay tidak usah panjang lebar, syarat utama hp belum di Factory Reset ( stelan pabrik ) , kalo sudah di reset tidak akan bisa masalahnya akun sudah terhapus, bagaimana cara factory reset nya? kalian bisa klick tautan ini.

okay Salah satu alat yang bisa dimanfaatkan untuk mencari HP Android yang hilang ialah PC/Laptop serta tak ketinggalan koneksi internet yang stabil. Karena anda akan mengakses HP Android langsung dari PC atau Laptop. Untuk lebih mantap, gunakan kompi personal atau laptop berbasis Windows. Jika sudah mari kita ikuti langkah-langkah dibawah ini.
Dengan adanya alamat email yang sudah anda pakai pada smartphone Android tersebut, kini anda bisa bebas mengendalikanya, melacak jika hilang, menghapus berbagai macam data yang ada didalamnya, serta membunyikan perangkat langsung dari laptop maupun komputer.

Salah satu langkah pertama yang harus anda lakukan ialah masuk dan akses link dibawah ini

www.google.com/android/devicemanager

Nah, jika sudah masuk anda akan dimintai untuk memasukan alamat email beserta password. Maka dari itu masukanlah email beserta password yang sebelumnya sudah login diHP Android anda yang hilang tersebut.

Setelah berhasil masuk, nanti anda akan bertemu dengan berbagai jendela pemberitahuan, klik pilihan Accept/setuju.

Taraaa, kini anda sudah bisa melihat peta dimana terakhir kali ponsel anda berada. Bahkan jika paket datanya aktif, anda langsung bisa melacaknya dan mengetahui lokasi ponsel tersebut melalui Google Maps.

Kini anda sudah bisa melakukan penguncian dengan cara mengeklik tombol opsi dan kemudian pilih “Lock Device”. Ada juga cara membunyikan perangkat dengan kilk opsi “Ring”, atau juga bisa “Erase” untuk menghapus semua data yang sudah tersimpan didalamnya.

Notes : Tips Melacak HP Android yang Hilang diatas bisa anda gunakan pada jenis perangkat Android apapun tanpa ada batasan OS. Selain itu cara tersebut juga bisa dilakukan pada tablet yang hilang.

Nah, itulah info Tips Jitu Melacak HP Android yang Hilang yang bisa kami sampaikan. Semoga saja tips yang kami utarakan ini bermanfaat untuk anda. Terima kasih telah berkunjung.

cara melacak hp yang hilang, cara melacak hp hilang, cara melacak hp asus yang hilang, cara melacak hp yg hilang, cara mencari hp yang hilang, cara melacak hp android, cara melacak hp android yang hilang, cara melacak hp android yang hilang lewat internet, melacak hp hilang, cara melacak hp hilang lewat internet
Share:

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Postingan Populer

ANDROID & INTERNET

Games & Multimedia